02 Januari 2009

Review Kegiatan Kayuh Baimbai ke Kandangan

Review kegiatan Silaturahmi dan Sosialisasi Aruh Blogger 2009 komunitas Kayuh Baimbai ke Kandangan agak terlambat saya posting karena banyaknya kesibukan akhir tahun. Teringat janji dengan Pakacil untuk memberikan review kegiatan sebagai bahan masukan bagi kegiatan roadshow Kayuh Baimbai nantinya. Berikut ini review dan sedikit reportase kegiatan yang dilaksanakan Komunitas Blogger Pahuluan (KBP). Sebelumnya telah terbit review resmi dari KayuhBaimbai dan review dari anggota KBP.

Gambar 1: Spanduk Selamat Datang di Pendopo Wakil Bupati HSS

1. Jalannya Kegiatan

Kegiatan Roadshow KayuhBaimbai ke Kandangan membawa dua agenda, yakni silaturahmi dengan komunitas blogger pahuluan dan sosialisasi Aruh Blogger 2009 yang akan diadakan di Banjarmasin. Roadshow ke Pahuluan ini dilaksanakan di Pendopo Wakil Bupati HSS hari Minggu tanggal 28 Desember 2008.

Peserta dari HSS dan sekitarnya terdiri dari komunitas blogger pahuluan, anak sekolah, guru dan masyarakat yang tertarik dengan dunia blog. Undangan yang disebar panitia berjumlah 200buah ke sekolah menengah pertama dan menengah atas. Tak lupa selebaran ditempel di warnet-warnet di kota kandangan untuk menjaring blogger setempat agar berhadir. Akhirnya peserta yang hadir sekitar 25% dari perkiraan panitia yakni 50 orang. terbanyak dari SMPN 1 Kandangan yang lengkap dengan siswa beserta pengajarnya. Selain itu datang pula rombongan dari SMAN 1 Daha Utara (Nagara) yang khusus mencarter mobil walaupun diperjalanan terhalang banjir. Selebihnya ada beberapa guru dari SMPN 2 Padang Batung, SMAN 2 Kadangan dan SMAN 3 Kandangan.

Gambar 2: Pengenalan Blog

Rombongan KayuhBaimbai berangkat dari Banjarmasin berjumlah 31 orang (menurut data tercatat). Direncanakan tiba di Kandangan pukul 10.00 Wita menggunakan 4 buah mobil. Sebelum kedatangan saudara tua dari Banjarmasin ini, maka panitia mengisi acara pengenalan blog. Pemateri adalah rekan-rekan dari KBP. Ternyata sebagian besar peserta yang hadir masih belum mengenal blog. Tak disangka antusiasme mereka cukup tinggi untuk bisa membuat blog.

Gambar 3: Silaturahmi dan Sosialisasi Aruh Blogger 09

Pukul 10:30 Wita akhirnya rombongan KayuhBaimbai tiba di tempat kegiatan. Setelah istirahat sejenak dan menikmati snack acara dilanjutkan dengan silaturahmi antara KayuhBaimbai dengan KBP. Acara saling kenal ini cukup meriah karena merupakan moment pertama kali bertatap muka sesama blogger. Sebelumnya anggota KBP dan KayuhBaimbai bertegur sapa lewat blog dan email saja.

Gambar 4: Session Tanya Jawab

Setelah saling berkenalan, acara dilanjutkan dengan sosialisasi blog dan aruh blogger 2009. Setelah sedikit sambutan dari Tetuha Adat KBP, dilanjutkan dengan paparan berapi-api dari ketua Kayuh Baimbai, Hari Insani Putra. Dilanjutkan dengan paparan dari Pakacil tentang alasan mengapa kita harus ngeblog, apa untung ruginya ngeblog dan motivasi lainnya. Session ini berlangsung cukup meriah karena diselingi tanya jawab. Kebanyakan peserta bertanya tentang dasar-dasar blog karena blog masih kurang begitu populer di pahuluan.

Gambar 5: Penyaluran Bakat Fotografi

Tak disangka, moment ini dijadikan ajang "jepret sana- jepret sini" oleh rekan-rekan dari kayuh baimbai. Entah karena ini momen langka, unik, atau eksotik terserah menilainya. Kilatan lampu blitz ternyata turut memeriahkan acara ini.

Gambar 6: Menyerbu Ketupat Kandangan

Pukul 13:00 Wita acara di Pendopo Wakil Bupati selesai. Rombongan diarahkan ke Karang Jawa untuk menikmati sajian khas Kandangan yakni Ketupat Kandangan. Sembari menunggu waktu makan, istirahat dan shalat momen ini jadi ajang saling kenal-mengenal lebih jauh. Sayangnya salah satu anggota KayuhBaimbai tidak dapat makan ketupat yang nikmat ini.

Gambar 7: Wisata di Tanuhi

Puas menikmati Katupat Kandangan, acara dilanjutkan dengan mengunjungi tempat wisata air panas Tanuhi. Perjalanan turun naik gunung sekitar 45 menit tidak membuat patah semangat. Hasilnya tidak mengecewakan. Lihat saja keceriaan dan spontanitas rekan Kayuh Baimbai dalam menikmati kesegeran air sungai Loksado.

2. Review Kegiatan

Ada beberapa hal yang dirasa sebagai kekurangan acara ini. Hal ini menyangkut kesiapan panitia di Kandangan dan jalannya kegiatan.

  1. Jumlah peserta belum memenuhi target
  2. Target panitia sebenarnya mengundang 400 peserta tapi yang berminat dan dapat berhadir hanya 50 orang. Hal ini mungkin disebabkan kurang gencarnya sosialisasi dari pihak pahuluan.org dan kurang begitu populernya blog di Pahuluan.

  3. Kedatangan rombongan Kayuh Baimbai tidak tepat waktu
  4. Rombongan dari Banjarmasin yang dijadwalkan datang pukul 10:00 Wita ternyata baru tiba di Kandangan pukul 10:30 - 11:00 Wita. Mungkin keterlambatan ini di luar rencana serta tidak begitu lama.
  5. Sesi tanya jawab kurang optimal
  6. Pada saat diadakan tanya jawab, jumlah peserta yang bertanya masih sedikit. Mungkin permasalahannya adalah pemahaman tentang blog yang masih sedikit. Tapi inti dari berbagai pertanyaan peserta adalah masih sulitnya akses internet di HSS sehingga kegiatan ngeblog belum begitu optimal.
  7. Sosialisasi Aruh Blogger 09 kurang detil
  8. Setelah paparan tentang sosialisasi aruh blogger 2009, informasi yang kami peroleh masih minim. Seperti kapan pelaksanaan, bagaimana cara mendaftar jadi peserta, agenda kegiatan dan sebagainya.
  9. Kurang koordinasi dalam hal menu makanan
  10. Terjadi sedikit ketidaknyamanan dalam hal pelayanan kami. Dari segi makanan ternyata ada peserta yang tidak bisa makan ketupat. Karena kurangnya informasi yang kami terima maka kami tidak menyediakan menu selain ketupat. Yah, mungkin hal ini masalah kecil tapi sebagai panitia kami merasa kurang enak terhadap tamu.
Diluar hal-hal di atas, secara keseluruhan acara dapat dikatakan berlangsung sukses. Kami ucapkan terima kasih atas kesediaan kawan-kawan dari Kayuh Baimbai datang ke Kandangan. Semoga acara roadshow seperti ini dapat lebih sering diadakan ke daerah-daerah.

19 komentar:

  1. ini dia yg kita tunggu, hehehe...
    yg jelas saya memang selalu mencari evaluasi atas setiap kegiatan yg dilakukan untuk kepentingan perbaikan.

    walau secara kuantitas peserta tidak sebagaimana yg diniatkan, tapi paling tidak ini adalah sebuah momen awal yang begitu berharga untuk semua. ini adalah titik mula yg mantap.

    mohon maaf jika informasi mengenai aruh blogger kurang detil, karena memang itulah adanya karena kami masih belum berani memberikan informasi yg belum fix. Semoga dalam waktu 2 minggu ke depan, semuanya telah fix. Bahkan telah dipersiapkan sebuah media resmi (web) aruh blogger ini untuk semua hal yang kiranya perlu untuk diketahui oleh umum. (tp memang juga belum di publish secara resmi)

    secara pribadi, saya sangat kaget dan terkesan dengan sambutan dari rekan² KBP. luar biasa...

    saia juga memohon maaf jika ada hal-hal yg kurang pas, semisal keterlambatan itu, dll.

    akhirnya saya berharap, semoga dunia blogging di Pahuluan bisa kian maju.

    Salut untuk KBP...

    BalasHapus
  2. nah bujur banar tu jar pakacil kita nang ini..kada tasalah
    pas banar
    ngalih pang cariannya...semoga ada review nang kaya itu..imbah akhir acara

    terimaksih pada pak syam

    BalasHapus
  3. mari menuju aruh blogger 2009 ba imbai

    BalasHapus
  4. Ya.. pak Syam hasil Review itu, hendaklah kita jadikan pemicu untuk
    kedepannya agar lebih baik, sebenarnya apa yang telah kita lakukan pada kegitan itu sudah sangat baik, karena itu baru merupakan langkah awal menuju tahap berikutnya.
    Terima kasih yg tak terhingga buat pak Syam dan kawan2 yg telah menyambut dan menjamu kami dengan sangat baik, dan mohon maaf apabila perilaku kami disana kurang berkenan..dan kami berharap kegitan blogging di Pahuluan bisa lebih maju.

    BalasHapus
  5. evaluasi utnuk perbaikan ke depan

    BalasHapus
  6. Pokoknya Road show kesana sangat mengasikkan .. dan jamuan ketupatnya itu loh, hemmmm .. yummiiiiii


    tks ya Pak Syam

    BalasHapus
  7. langkah awal yang sangat baik bro..
    pemerintah dan segenap stakeholders sdh mulai "seiring" dalam hal sosialisasi dan pemanfaatan IT..Bravo!!!

    BalasHapus
  8. Bukan Main...! Luar Biasa...!

    BalasHapus
  9. Indahnya kebersamaan (pinjem Aa Gym). Hidup Blogger Banua, hidup blogger pahuluan! Jalan masih panjang, jgn patah di tengah jalan!

    Keep spirit! Siiip....

    BalasHapus
  10. Memang sih, kalau yang pertama itu selalu ada kekurangan.......tapi nanti kalau yang ketiga-keempat-kelima (hehee...ini adalah ajakan tidak langsung bagi kayuhbaimabi untuk datang lagi ke pahuluan)...maklum pada hari H saya tidak bisa hadir... :(

    BalasHapus
  11. terima kasih pak syam atas sambutannya yang luar biasa di bumi pahuluan...termasuk jamuan makan siang nya....wuuueeenak pak syam...mathap...ajib sekali, tak lupa saya memohon maaf atas keterlambatan itu dan mohon maaf juga apabila ada anggota kayuh baimbai dari bjm+bjb+mtp kaya kakanakan karna memang begitulah kayuh baimbai bila sedang kopdar...narsis..narsis..

    salam blogger...salam blogger pahuluan semoga makin maju
    mari semarakkan ARUH BLOGGER '09 KALSEL...

    BalasHapus
  12. selamat atas terselenggaranya kegiatan roadshow itu, pak syam. terlepas dari berbagai kekurangan yang masih ada, yang pasti kegiatan ini merupakan langkah yang bagus utk mendekatkan blog pada masyarakat. semoga ke depan makin sukses. salam kreatif!

    BalasHapus
  13. Tahniah kerana berjaya menganjurkan 'Aruh Blogger'09' sesuatu yang tidak mudah namun kesungguhan mengatasi sehalanya.

    M. Adnan Bahari
    Selayang Baru, Selangor Malaysia
    urangbahari@yahoo.com
    www.fama.gov.my

    BalasHapus
  14. Selamat atas terlaksananya kegiatan roadshow tersebut. Kekurangan sedikit adalah hal yang wajar. Mudah-mudahan ke depannya bisa lebih baik.
    Aruh Blogger 09? Menarik tuh!

    BalasHapus
  15. wah asik sekali, sayang kada tahu habar nah...

    BalasHapus
  16. Ramenya....
    Pabila lagi ada acaranya Pak??

    BalasHapus
  17. Keren acara nya.
    mungkin bisa di jadi kan referensi untuk kegiatan di daerah saya.!
    terima kasih atas ilmu nya pak.
    semoga sukses untuk acara acara selanjutnya :)

    BalasHapus

Terima kasih atas komentar anda.